-

SIPLah Blibli Tidak Bisa Klik Beli? Ini Penjelasannya

SIPLah Blibli Tidak Bisa Klik Beli? Ini Penjelasannya
SIPLah Blibli merupakan platform yang menyediakan beragam produk untuk keperluan satuan pendidikan. Pada dasarnya, sistem transaksi disini sama seperti di e-commerce pada umumnya.
Namun, terkadang muncul kendala SIPLah Blibli tidak bisa klik beli. Hal tersebut merupakan kendala yang belakangan ini dialami oleh sejumlah pengguna.
Jika pengguna tidak bisa klik beli, artinya pengguna tersebut tidak bisa membeli produk yang sudah dipilih. Untuk menjawab persoalan tersebut, ada baiknya kita pelajari terlebih dahulu cara transaksi atau melakukan pembelian di SIPLah Blibli. Artikel kali ini kami tujukan bagi siapa pun yang ingin mencoba membeli produk di SIPLah Blibli.

Cara Belanja di SIPLah Blibli

Sebelum memilih-milih produk dan melakukan pembelian, pastikan terlebih dahulu bahwa Anda sudah memiliki akun di SIPLah Blibli. Kalau sudah memiliki akunnya, pastikan Anda melakukan langkah-langkah berikut ini untuk bertransaksi di SIPLah Blibli:
  • Login menggunakan akun SIPLah Blibli
  • Klik menu ‘Pembeli’
  • Pilih produk yang diinginkan
  • Masukan produk ke ‘Keranjang Belanja’
  • Jika masih ada yang ingin dibeli, tambah produk di SIPLah Blibli
  • Klik menu ‘Sumber Pendanaan’, lalu klik ‘Buat Pesanan’
  • Selesai
Setelah pengguna memilih pesanan, nantinya penjual akan segera memproses pesanan tersebut. Anda bisa melihat dari daftar rincian belanja untuk memastikan proses pengirimannya.
Setelah ada konfirmasi terkait barang yang dibeli, pengguna biasanya akan diminta untuk mengunduh form digital bast atau berita acara serah terima. Kemudian, status pembayaran akan berubah jadi ‘Menunggu’ dan berubah lagi menjadi ‘Pesanan selesai’ jika pembayaran telah lunas.

Bagaimana Jika Tidak Bisa Klik Beli?

Kondisi ketika pengguna tidak bisa klik beli memang cukup meresahkan. Hal ini merupakan kendala yang bisa mengakibatkan pembeli tidak bisa memproses produk yang dipesan. Berikut beberapa hal yang menjadi penyebab SIPLah Blibli tidak bisa klik beli:

1. Jaringan Tidak Stabil

Salah satu penyebab utama dari kenapa SIPLah Blibli tidak bisa klik beli yaitu karena jaringan yang tidak stabil. Jika Anda menggunakan provider dengan jaringan internet yang sedang tidak stabil, platform SIPLah Blibli bisa saja kesulitan untuk terkoneksi ke internet.
Jika Anda mengalaminya, coba matikan PC atau smartphone beberapa waktu. Setelah itu, nyalakan lagi dan pastikan perangkat Anda terhubung ke jaringan internet.

2. Smartphone atau PC Bermasalah

Penyebab lainnya bisa juga dikarenakan smartphone atau PC yang Anda gunakan sedang bermasalah. Misalnya, smartphone yang memori internalnya sudah penuh kemungkinan performanya akan menurun sehingga sulit mengakses internet.
Karena pembelian di SIPLah Blibli mengandalkan jaringan internet, jadi Anda juga harus memastikan perangkat yang digunakan bisa terhubung ke internet dengan baik. Jika menggunakan smartphone, pastikan memori internalnya tidak penuh.
Jika Anda menggunakan web browser di PC, pastikan bahwa PC Anda tidak bermasalah dan tidak terkendala saat mengakses internet.

3. Web Browser Bermasalah

Selain perangkat seperti smartphone dan PC, pastikan juga Anda menggunakan web browser yang tidak bermasalah. Terkadang browser salah mendeteksi situs web dan mencurigai adanya virus.
Jika browser mencurigai adanya virus di suatu link, maka link tersebut akan diblokir sehingga pengguna tidak bisa mengaksesnya. Nah, ketika hal ini terjadi bukan berarti situs web SIPLah Blibli terdapat banyak virus.
Kemungkinan, web browser yang Anda gunakan salah memprediksi sehingga menyimpulkan demikian dan memblokirnya.
Oleh karena itu, Anda bisa coba mengulangi proses pembelian dengan menggunakan browser lainnya.

Akhir kata, SIPLah Blibli tidak bisa klik beli adalah kendala yang lumrah dialami oleh pengguna saat ingin bertransaksi. Jika mengalaminya, Anda bisa memastikan lagi apakah cara belanjanya sudah benar dan perangkat yang digunakan tidak bermasalah.
Blog Post Lainnya
Kontak
021-8195626
0821-2271-6076
0812-8386-4951
Jl. Matraman Raya No.189B, RT.7/RW.6, Bali Mester, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13310
tokojadi@gmail.com
Pembayaran
-
-
Media Sosial
Online Sejak 2007